Sebagai seorang laki-laki, kita tentu menyadari betapa hebatnya daya pikat seorang wanita buat kita. Bahkan diakhirat pun demikian. Oleh karena itu, sebagai seorang laki-laki yang bergelar ayah, suami, kakak, atau anak harus bisa menjalankan peran dengan sungguh-sungguh.
Seorang wanita yang "gagal" di dunia, pada saat yaumil akhir nanti akan menarik empat golongan Pria bersamanya ke dalam neraka.
Hal tersebut sebagai ganjaran dari kegagalan seorang laki-laki membimbing wanita tersebut.
Sebelum melangkah lebih jauh, Perlu saya tegaskan bahwa tulisan ini bukan untuk merendahkan wanita, tetapi sebaliknya supaya kaum laki-laki bisa memainkan peranannya sesuai yang semestinya, serta berwaspada akan tanggung jawab yang dipikulnya di dunia.
Seorang wanita yang "gagal" di dunia, pada saat yaumil akhir nanti akan menarik empat golongan Pria bersamanya ke dalam neraka.
Hal tersebut sebagai ganjaran dari kegagalan seorang laki-laki membimbing wanita tersebut.
Sebelum melangkah lebih jauh, Perlu saya tegaskan bahwa tulisan ini bukan untuk merendahkan wanita, tetapi sebaliknya supaya kaum laki-laki bisa memainkan peranannya sesuai yang semestinya, serta berwaspada akan tanggung jawab yang dipikulnya di dunia.
Keempat golongan yang saya maksud, seperti yang saya kutip dari arsip UNIC Virtual Komuniti dan situs web KotaSantri adalah:
Apabila seseorang yang bergelar ayah tidak memperdulikan anak-anak perempuannya di dunia. Dia tidak memberikan segala keperluan agama seperti mengajar sholat, mengaji, dan sebagainya. Dia membiarkan anak-anak perempuannya tidak menutup aurat. Tidak cukup hanya memberi kemewahan dunia saja maka dia akan ditarik ke neraka oleh anaknya.
Apabila sang suami tidak memperdulikan tindak tanduk isterinya. Bergaul bebas di luar rumah, menghias diri bukan untuk suami tapi untuk pandangan kaum lelaki yang bukan muhrimnya. Apabila suami berdiam diri walaupun dia seorang alim, misalkan sholat tidak lalai, puasa tidak tinggal, maka dia akan turut ditarik oleh isterinya kelak.
Apabila ayahnya sudah tiada, tanggung jawab menjaga wanita jatuh ke pundak kakak-kakaknya. Jika mereka hanya mementingkan keluarganya saja, sementara adik perempuannya dibiarkan melenceng dari ajaran Islam, tunggulah tarikan sang adik wanita di akhirat nanti.
Apabila seorang anak tidak menasihati ibu perihal tindak-tanduk yang menyimpang dari Islam. Bila ibu membuat kemungkaran pengumpat, bergunjing, dan lain sebagainya maka anak lelaki itu akan ikut di tanya serta diminta pertangungjawabannya di akhirat kelak.
Itulah keempat golongan yang saya maksud, semoga bisa menjadi renungan buat kita untuk menjadi lebih baik. Sekali lagi saya tegaskan, bahwa tulisan ini saya share bukan untuk merendahkan wanita, tetapi sebaliknya supaya kaum Pria memainkan peranannya sesuai kewajiban yang semestinya, serta berwaspada akan tanggung jawab yang dipikulnya di dunia!. Terima kasih, semoga bermanfaat.