Senin

Pintar VS Perhatian

Percaya ngga, kecerdasan ga selamanya menjamin kita menjadi pintar, kadang perhatian justru membuat orang terlihat pintar dan cemerlang.. ga percaya? Coba isi kuis dibawah ini tanpa kalkulator, dan cari tau apakah kamu cukup pantas disebut pintar.
Selamat mencoba..!!!
  • Kamu ikut berlomba, kamu menyalip orang di posisi no dua. Sekarang posisi berapa?
  • Jika kamu menyalip orang diposisi terakhir, sekarang kamu diposisi?
  • Ambil 1000 dan tambahkan 40 padanya. Sekarang tambahkan 1000 lagi. Sekarang tambahkan 30. Tambahkan 1000 lagi. Sekarang tambahkan 20. Sekarang tambahkan 1000. Sekarang tambahkan 10. Berapa totalnya?
  • Ayah Mary punya lima anak 1. Nana, 2. Nene 3. Nini 4. Nono, Siapa nama anak ke lima?
  • Seorang bisu pergi ke toko dan ingin membeli sikat gigi dengan menirukan orang menggosok gigi, ia berhasil menyampaikan keinginannya pada penjaga toko dan ia berhasil membeli sikat gigi...

    Lalu, seorang buta masuk ke toko itu dan ingin membeli kaca mata hitam, bagaimana DIA menunjukan keinginannya?

Sudah selesai menjawab???

Ini ketentuannya:
  • Kalau jawabannya benar 5, artinya Jenius
  • Kalau jawabannya benar 4, artinya Pintar
  • Kalau jawabannya benar 3, artinya Standar
  • Kalau jawabannya benar 2, artinya Kurang perhatian
  • Kalau salah semua,.. hmmm.. Yaa, dipikir-pikir aja sendiri...heuheu...!!