Selasa

Tragedi Nyepi: Nenek 100 Tahun Tewas Terbakar


Tragis benar nasib Ida Ayu Adnya. Nenek berusia 100 tahun itu harus meregang nyawa karena tubuhnya terpanggang api. Kisah memilukan itu terjadi Jumat, sekitar pukul 19.00 WITA, saat umat Hindu di Bali merayakan catur brata penyepian.

Ceritanya, nenek yang beralamat di Banjar Riang Tengah, Desa Riang Gede, Kabupaten Tabanan, Bali itu hendak menyalakan lampu templok di rumahnya.

"Entah bagaimana ceritanya, saat hendak menyalakan lampu minyak tanah itulah api menyambar pakaiannya," kata Kepala Desa Riang Gede, Dewa Putu Arya, Sabtu 24 Maret 2012.

Rupanya, dia menambahkan, api dengan cepat melumat tubuh nenek yang akrab disapa Ida Ayu Tampaksiring itu. Sadar ada kepulan asap dari rumah korban, kerabatnya segera berdatangan ke rumah nenek itu. Namun, Karena mengalami luka bakar serius, keluarga korban memutuskan membawa nenek itu ke RSUD Tabanan.

Rupanya, menurut Arya, luka bakar yang dialami korban cukup serius, mencapai 80 persen. Si nenek pun, harus dirujuk ke RSUP Sanglah, Denpasar.

"Setelah mendapat perawatan intensif, nenek itu meninggal dunia sekitar pukul 10.00 WITA tadi pagi. Keluarga saat ini sedang menunggu kepulangan jenazah," kata Arya